Resensi Buku : Perempuan di Titik Nol

Ilustrasi gambar oleh ayazahir.com


Judul : Perempuan Di Titik Nol
Penulis : Nawal el - Saadawi
Penerjemah : Amir Sutaarga
Penerbit : Yayasan Pustaka Obor Indonesia
Tebal : xxiv + 176 hlm
ISBN : 978-602-433-438-3

Nawal El-Saadawi merupakan seorang feminis asal Mesir. ia dikenal sebagai penulis yang memperjuangkan hak-hak perempuan Mesir yang terintimidasi. Melalui karya-karyanya yang diangkat dari kisah nyata tersebutlah ia menyuarakan kegelisahannya.

Begitu pula dengan Novel ini, yang di angkat dari kisah nyata, dari balik sel penjara rapat, Firdaus seorang wanita yang divonis hukum gantung karena membunuh seorang germo. menceritakan semua lika-liku kehidupanya yang begitu tragis dan ironi kepada Saadawi (penulis novel ini). Yang kemudian novel ini diterjemahkan oleh Amir Sutaarga.

Novel menceritakan tentang perjuangan perempuan untuk menentukan hidupnya sendiri dan prosesnya dalam menghadapi realitas sosial kehidupan. hingga keputusan Firdaus menjadi seorang pelacur profesioal tanpa paksaan dari orang lain. ia menjadi pelacur sampai menjadi pelacur sukses dengan bayaran tertinggi di Mesir dan semua orang mengenalnya sebagai pelacur. Baginya menjadi pelacur lebih baik daripada menjadi seorang istri yang diperbudak. Menjadi pelacur bebas untuk mengatakan ya atau tidak dan bisa menentukan harga. Sedangkan menjadi seorang istri seperti budak yang diperlakukan semena-mena. hingga pada akhirnya Firdaus dihukum mati karena ia membunuh seorang germo laki-laki yang mengeksploitasi dirinya. Padahal pembunuhan itu ia lakukan untuk membela dirinya yang sedang ditahan untuk lepas dari ikatan kerja dengan germo tersebut. 

Novel ini sangat menarik untuk dibaca karena banyak berbicara tentang harga diri perempuan. lika-liku kehidupan, serta kondisi wanita di mesir kala itu. Supaya kaum adam lebih menghormati serta menghargai wanita. selain itu buku ini pun tipis, bisa dibaca sekali duduk. kekurangan dalam novel ini, cover tidak menarik, bahasanya fulgar, dan terdapat kalimat yang diulang ulang. 

rate : 7/10





Penulis : Caca Syamrach
Editor : ca
Lebih baru Lebih lama