Mahasiswa Ilmu Komunikasi (PR/21B) Gelar Workshop Kesenian

 


Mahasiswa Ilmu Komunikasi kelas Public Relations B kelompok 2 gelar workshop Kesenian yang bertempat di Aula gedung Machdor lantai 4


Mahasiswa Ilmu Komunikasi ( Ilkom) Universitas Muhammadiyah Cirebon (UMC) gelar Workshop Kesenian. Workshop ini tepatnya diadakan oleh Mahasiswa Ilkom Peminatan Public Relations Kelas B kelompok 2. Workshop ini berlangsung pada Minggu [09/07/23] dan bertempat di Aula gedung Machdor lantai 4. 

Pada mulanya, workshop ini merupakan pemenuhan tugas pada mata kuliah Manajemen Komunikasi. Namun siapa sangka, teternyata  workshop ini memberikan banyak pengetahuan baru mengenai seni dan komunikasi. 

Workshop ini digelar dengan mengusung tema "Communications Through Art" yang artinya "Komunikasi Melalui Seni" makna dari diangkatnya tema ini adalah sebagai salah satu gambaran bahwa komunikasi bisa dilakukan dengan berbagai macam cara, salah satunya bisa melalui seni. 

Digelarnya acara ini juga bertujuan untuk menggebukan semangat dan potensi anak muda yang memiliki minat dan bakat dalam dunia seni. Dari acara ini, diharapkan dapat memberikan banyak relasi dan pengetahuan. 

Kemudian tujuan lainnya disampaikan oleh ketua Pelaksana, "Tujuan kedua yaitu, kita melaksanakan acara ini yaitu untuk membentuk potensi dari setiap orang dalam seni, " Ujar Prass selaku ketua pelaksana. 

Workshop kesenian ini tidak hanya dibuka untuk Mahasiswa, akan tetapi dibuka juga untuk umum, dengan kuota maksimal 50 pengunjung. Hal ini bertujuan agar bukan hanya mahasiswa saja yang mendapatkan kesempatan dan relasi mengenai dunia seni. Namun masyarakat umum juga berhak mendapatkan hal yang serupa. 

Dimulai dari konsep acara, pengambilan tema, sampai Media Seni yang digunakan memiliki banyak makna. Panitia Kesenian ini memilih tote bag canvas sebagai media seninya. Dengan alasan agar Seni tidak hanya untuk dipajang tapi bisa juga dimanfaatkan kegunaannya. 

Workshop ini berjalan dengan lancar dan disambut antusias oleh para pengunjungnya. Dari Seni ini banyak pengunjung yang  menuangkan apa yang dirasakannya dalam sebuah lukisan di tote bag yang telah disediakan. 


Reporter : Rudi

Editor     : Melisa

Lebih baru Lebih lama